Lahirkan Guru Profesional, PPG UIN Sunan Kalijaga Kukuhkan Peserta Batch 1 Tahun 2024

Sabtu, 11 Januari 2025 – LPTK Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Sunan Kalijaga menyelenggarakan Pengukuhan Guru Profesional Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan Batch 1 Tahun 2024 di Gedung Prof. Soeharjo Convention Hall. Kegiatan diawali dengan laporan penyelenggaraan PPG Dalam Jabatan Bidang PAI yang disampaikan oleh Prof. Dr. Sigit Purnama, M.Pd. selaku Dekan FITK UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Berdasarkan laporan resmi penyelenggara, pelaksanaan PPG Dalam Jabatan Batch 1 mencatat 653 peserta yang mengikuti Uji Kompetensi Mahasiswa (UKM PPG). Dari jumlah tersebut, 649 peserta (99,39%) dinyatakan lulus, sementara 4 peserta (0,61%) tidak lulus. Dengan hasil ini, total peserta yang dikukuhkan mencapai 649 orang, dimana 208 hadir secara luring saat prosesi pengukuhan dan 441 mengikuti secara daring.

Rincian sebaran tugas peserta menunjukkan dominasi guru jenjang dasar sebanyak 417 peserta bertugas di SD, 147 di SMP, 33 di TK, 25 di SMK, 24 di SMA, dan 3 peserta di SLB. Komposisi jenis kelamin peserta tercatat 394 perempuan (60,86%) dan 255 laki-laki (39,29%), menggambarkan partisipasi perempuan yang lebih tinggi pada batch ini. Dari sisi status ujian, mayoritas merupakan first taker dengan 640 peserta, sedangkan 13 peserta tercatat sebagai retaker (10 guru PAI, 1 guru Bahasa Arab, dan 2 guru Fikih).

Peserta pengukuhan datang dari berbagai provinsi dan penyebaran terbesar berasal dari Sulawesi Selatan (222 peserta), disusul DIY (116), Kalimantan Timur (109), Jawa Barat (104), dan Sumatera Barat (91). Terdapat pula perwakilan dari Jawa Tengah (3), Jawa Timur (2), serta masing-masing 1 peserta dari Bali dan Gorontalo.

Setelah laporan penyelenggaraan selesai dilaporkan, dilanjutkan acara prosesi pengukuhan guru profesional PPG. Rektor melakukan penyematan pin simbolis kepada perwakilan peserta, diikuti pembacaan ikrar oleh seluruh peserta serta sejumlah arahan strategis dari pimpinan. Adapaun arahan disampaikan oleh Prof. Dr. Phil. Sahiron, M.A. (Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Kementerian Agama RI) dan Dr. M. Munir, S.Ag., M.A. (Direktur Pendidikan Agama Islam Kementerian Agama RI) yang sebelumnya diawali dengan sambutan oleh Prof. Dr. H. Abu Rokhmad, M.Ag. (Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI) dan pidato dari Rektor UIN Sunan Kalijaga Prof. Noorhaidi Hasan, S.Ag., M.A., M.Phil., Ph.D.

Rangkaian acara diakhiri dengan doa penutup yang dipimpin oleh Prof. Dr. H. Maksudin, M.Ag. dan dilanjutkan testimoni mahasiswa yang disampaikan oleh Khoirun Nisa, S.Pd.I. di akhir acara, panitia menyampaikan apresiasi kepada semua pihak pendukung. Dengan capaian keberhasilan UKM sebesar 99,39%, penyelenggara berharap program ini menjadi katalis peningkatan kualitas guru PAI dan mendorong implementasi pembelajaran yang lebih profesional di lembaga pendidikan di seluruh daerah.

Selengkapnya di link berikut https://youtu.be/jiU7VVlxNnI?si=Mk9hb9z23fmkvMy9